Ini sejumlah titik banjir di Jakarta Selatan, Kamis (6/10/2022) sore menyusul hujan deras yang mengguyur ibu kota hari ini.
Sejumlah ruas jalan di Jakarta tergenang banjir buntut hujan deras, Kamis (6/10/2022)
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mencatat, sampai pukul 16.00 WIB terdapat tujuh ruas jalan terendam banjir.
“Dan lima RT atau hanya 0,016 persen dari 30.470 RT yang ada di wilayah DKI Jakarta,” kata Kepala Pelaksana BPBD DKI Jakarta, Isnawa Adji dalam keterangan tertulis, Kamis (6/10/2022).
Di Jakarta Selatan terdapat lima RT terendam air, terdiri dari Kelurahan Pondok Pinang satu RT dengan ketinggian 50 cm, Kelurahan Pejaten Barat ada satu RT dengan ketinggian 40 cm, tiga RT di Kelurahan Cipete Utara dengan ketinggian 120 cm.
Penyebab banjir di sana karena curah hujan tinggi.
Untuk jalan yang terendam air ada pada tujuh ruas jalan di Jakarta Selatan. Pertama di Jalan TB Simatupang depan gedung JGC, Jalan Jeruk Purut, Jalan Raya Tanjung Barat, Jalan Pejaten Raya, Jalan Intan, Jalan Komplek Polri, Jalan Karang Tengah Raya.
Menurut dia, BPBD DKI Jakarta mengerahkan personel untuk memonitor kondisi di setiap wilayah, dan mengkoordinasikan pihak terkait untuk melakukan penyedotan genangan bersama dengan para lurah dan camat setempat.
“Genangan ditargetkan untuk surut dalam waktu cepat,” katanya. ***