TNI Angkatan Udara (AU) terus menyalurkan bantuan kemanusiaan ke wilayah terdampak bencana alam. Kali ini, bantuan bahan pangan dan kebutuhan pokok dikirim ke tiga daerah di Sumatera Barat, Sumatera Utara, dan Aceh.

Berdasarkan keterangan Pusat Penerangan TNI, pengiriman bantuan dilakukan dari Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, pada Jumat (26/12/2025). Dua pesawat angkut berat dikerahkan dengan total muatan mencapai 23.286 kilogram.

Pesawat pertama jenis C-130 Hercules milik TNI AU mengangkut 10.429 kilogram bantuan. Pesawat tersebut terbang dengan rute Lanud Soewondo Medan dan Lanud Sultan Iskandar Muda Aceh. Bantuan kemudian diturunkan untuk selanjutnya didistribusikan kepada masyarakat terdampak bencana di masing-masing wilayah.

Sementara itu, pesawat kedua tipe C-130J Super Hercules membawa 12.857 kilogram bantuan. Pesawat ini terbang menuju Lanud Sutan Sjahrir Padang, Sumatera Barat, sebelum melanjutkan penerbangan ke Lanud Soewondo Medan guna memperkuat dukungan logistik.

TNI AU menegaskan komitmennya untuk terus mendukung percepatan pemulihan pascabencana melalui pengiriman bantuan secara berkelanjutan dan terkoordinasi, demi memastikan kebutuhan dasar masyarakat terdampak dapat terpenuhi dengan cepat. ***