Tim Anggar Sulteng bertekad mencetak sejarah prestasi dengan membidik medali emas pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024.

Pelatih kepala, Faisal, S.H., menegaskan ambisi timnya saat sesi latihan di Aula Raksatama Yonif 711/Raksatama, Kota Palu, pada Senin (1/7/2024).

“Fokus kita adalah meraih medali. Dari perunggu, perak, hingga emas. Namun, kita optimis untuk merebut ,” ujar Faisal dengan penuh semangat.

Saat ini, tim anggar Sulteng telah memasuki fase pra-kompetisi, dengan latihan yang terfokus pada peningkatan teknik dan fisik atlet. Faisal mengapresiasi program puslatda yang menerapkan disiplin militer, dan menegaskan bahwa timnya memiliki mental juara.

Faisal juga mengungkapkan rencana untuk melakukan try out di Kalimantan Selatan guna menguji kemampuan atlet.

“Di sana ada potensi kuat, terutama untuk atlet putri,” tambahnya.

Berikut daftar atlet anggar Sulteng yang akan berlaga di PON XXI Aceh-Sumut:

  • Diva Rahma Yunita untuk nomor foil putri perorangan
  • Nabila Meilani untuk nomor foil putri perorangan

Pelatih:

  • Faisal (Head Coach)
  • Christan Rungka (Asisten Coach)
  • Maudi Ibnu Rizki (Fencing Amore Mekanik)

Dengan persiapan matang dan tekad bulat, Cabor Anggar Sulawesi Tengah siap menorehkan prestasi gemilang dan mengukir sejarah dengan meraih medali emas di PON XXI Aceh-Sumut mendatang. ***