Untuk mempercepat penanganan pasca bencana gempa bumi yang terjadi di Sulawesi Barat, sejak hari pertama, Ketua PMI Sulawesi Tengah telah mengatur pengiriman 9 Ambulance, perlengkapan medis dan bantuan logistik dari 3 PMI Cabang yakni Palu, Sigi dan Donggala.

BACA INI JUGA:  Pj Gubernur DKI Jakarta Diberi Arahan Jokowi

“Seluruh tim yang turun juga telah melakukan pengecekan kesehatan, test swab dan antigen, sehingga dipastikan sehat dan tidak berpotensi menularkan Covid-19 di area terdampak bencana,” kata mantan Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Tengah itu.

BACA INI JUGA:  Siapa Saja dan di Mana Lokasi Persembunyian Kelompok Ali Kalora Sekarang?

Hidayat meminta kepada relawan agar bisa bahu membahu dengan relawan setempat membantu warga Sulbar yang tertimpa musibah ini.

BACA INI JUGA:  Cerita Nakes yang Menjadi Sasaran Kekejaman KKB: Dilempar ke Jurang dan Ditelanjangi

“Pastikan kebutuhan warga terdampak dapat terjamin dengan baik,” pinta Hidayat sembari menekankan agar para relawan dapat bekerja ikhlas dan penuh tanggung jawab. ***